20 Oktober 2011

Menoo! dari Indonesia Menang di Ajang Internasional BlackBerry Partners Fund

Pengguna BlackBerry Indonesia pastinya tahu dan telah install aplikasi Menoo! Yup, Gopego pernah mengulas aplikasi buatan anak bangsa ini beberapa waktu lalu.

Menoo! ikut dalam BlackBerry World Conference Mei lalu sebagai salah satu aplikasi yang telah disetujui RIM untuk smartphone BlackBerry. Sebelumnya Menoo! telah menjadi aplikasi pemenang 2010 Indosat Wireless Innovation Contest. Menoo! tak lain adalah sebuah aplikasi mobile pencari makanan yang diciptakan dan dikembangkan oleh Elasitas Technologies.

Masih terkait dengan aplikasi buatan anak-anak Indonesia itu, berlangsung di San Francisco kemarin, BlackBerry Partners Fund mengumumkan para pemenang dari BBM Competition yang salah satunya adalah Menoo! dari Indonesia.


Kompetisi ini diadakan sebagai bagian dari ajang tahunan BlackBerry Partners Fund Developer Challenge yang tahun ini memasuki tahun keempat penyelenggaraanya. Para pemenang dari kategori ‘Most Addictive Social Apps Using the BBM Social Plartform’ diseleksi oleh tim juri berdasar wilayah. Semua aplikasi selanjutnya dievaluasi dan dinilai berdasar level integrasi dengan BBM socila platform, kualitas dan pengembangan aplikasi untuk kemudahan penggunaannya, level tampilannya dan kreatifitas serta inovasinya.

Terbagi menjadi 5 wilayah: North America; Latin America; Europe, Middle East and Africa; dan Asia Pacific, setiap wilyah itu memunculkan 3 pemenang masing-masing adalah Grand Prize Winner, First Runners-up dan Second Runners-up.

Untuk wilayah Asia Pacific, Menoo! menjadi pemenang First Runners-Up bersama Cricket with Friends buatan Synqua Games (Grand Prize Winner) dan GiftnTake - Personalized Gifts for your Social Friends buatan Risto Mobile Solutions Pte Ltd (Second Runners-up).

Selamat untuk Menoo! dan para kreatif di Elasitas Tecnologies. Semoga bisa terus menciptakan aplikasi kelas dunia lainnya. Bagi Anda yang belum install Menoo! di BlackBerry silakan download Menoo! sekarang juga langsung dari BlackBerry App World.

sumber: gopego

Tidak ada komentar:

Posting Komentar